Charles Oliveira Masuk Papan Atas Pound for Pound UFC

Keberhasilan Charles Oliveira mempertahankan gelar sabuk kelas ringan UFC melawan Dustin Poirier berdampak pada peringkatnya di pound for pound UFC.

Oliveira sukses menaklukkan Poirier lewat submission di ronde ketiga. Catatan tersebut membuat petarung asal Brasil itu untuk kali pertama mampu mempertahankan sabuk juara miliknya.

Kemenangan Oliveira membuat peringkatnya di daftar ranking pound for pound melonjak. Oliveira kini ada di peringkat kelima ranking pound for pound, menggusur posisi yang sebelumnya ditempati oleh Poirier.

Oliveira kini hanya ada di bawah sejumlah juara kelas lain seperti Kamaru Usman (juara kelas welter), Alexander Volkanovski (juara kelas bulu), Israel Adesanya (juara kelas menengah) dan Francis Ngannou (juara kelas berat).

Untuk bisa meningkatkan peringkat di pound for pound, Oliveira wajib menunjukkan penampilan spektakuler untuk mempertahankan gelar di kelas ringan.

Pasalnya, nama-nama yang ada di atasnya lebih dulu mengukir ketenaran dibanding Oliveira.

Setelah mengalahkan Poirier, Oliveira punya beberapa kandidat lawan yang mungkin ia hadapi tahun depan. Nama-nama tersebut adalah Justin Gaethje, Beneil Dariush, Islam Makhachev, hingga Conor McGregor.

Dalam duel lawan Poirier, Oliveira menunjukkan performa impresif dan berhasil mencuri celah untuk melakukan submission di ronde ketiga.

Oliveira sendiri merebut sabuk juara kelas ringan yang lowong usai menang lawan Michael Chandler di bulan Mei lalu. Gelar kelas ringan tersebut lowong setelah Khabib Nurmagomedov pensiun.

Khabib sendiri sempat memuncaki posisi pertama dalam peringkat pound for pound UFC.

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

 

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *