2 Tahun Vakum, Duo AKMU Akan Kembali Rilis Album di Agustus 2023

Duo bersaudara AKMU akan kembali merilis album setelah dua tahun vakum dari dunia musik Korea Selatan.

Dilansir dari Allkpop, album terbaru AKMU rencananya akan dirilis pada akhir Agustus 2023 mendatang. Sebelum vakum, AKMU telah merilis album berjudul “NEXT EPISODE” di tahun 2021.

Selama vakum dari dunia musik, para member AKMU yakni Lee Chanhyuk dan Lee Suhyun fokus pada karier solo masing-masing.

Lee Chanhyuk merilis album solo pertamanya yang berjudul “ERROR”, sementara Suhyun mengisi beberapa soundtrack drama seperti My Liberation Notes dan Curtain Call.

Ia juga pernah menjadi pembawa acara hiburan Netflix 19/20.

Sebagai informasi, Akdong Musician atau yang lebih dikenal dengan AKMU adalah duo musik yang berada di bawah label rekaman YG Entertainment.

Mereka memenangkan kompetisi pencarian bakat musim kedua dari serial K-pop Star dan debut sebagai grup pada tahun 2014 dengan merilis album berjudul “Play”.

Lagu dalam album “Play” telah diunduh dengan jumlah sebanyak 6,1 juta kali dan serta dianugerahi sebagai Album Pop Terbaik di Korean Music Awards 2014.

Album mereka selanjutnya “Spring” (2016) dan Winter (2017) semakin memantapkan kesuksesan karies mereka. Sejak Maret 2017, duo ini telah menjual 20 juta lagu digital di Korea Selatan.

 

 

Sumber : kompas.com
Gambar : Kompas.com

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *