Hasil Liga Prancis: Mbappe-Neymar Cetak Gol, PSG Bungkam Marseille

PSG kukuh di puncak klasemen usai mengalahkan Marseille 2-1 pada lanjutan Liga Prancis di Stadion Parc des Princes, Senin (18/4) dini hari WIB.
Duel PSG vs Marseille berlangsung sengit sejak awal. Meski PSG unggul penguasaan bola, Marseille juga mampu menebar ancaman.

Kerja sama Lionel Messi, Marco Verratti, dan Neymar berhasil memecah kebuntuan di menit ke-12. Bermula dari umpan Messi kepada Verratti kemudian dituntaskan oleh Neymar.

Marseille kemudian berhasil menyamakan skor menjadi 1-1 pada menit ke-31. Usaha Gianluigi Donnarumma untuk meninju bola umpan sepak pojok Dimitri Payet malah menyebabkan kemelut yang berhasil dimanfaatkan Duje Caleta-Car.

Messi berhasil menjebol gawang Marseille pada menit ke-41 melalui tembakan jarak dekat memanfaatkan umpan tarik Nuno Mendes. Namun, wasit menganulir gol tersebut karena Messi lebih dulu terperangkap offside.

PSG akhirnya berhasil memimpin kembali lewat penalti Kylian Mbappe di masa injury time babak pertama. Penalti diberikan lantaran Valentine Roniger melakukan handball di kotak terlarang. PSG memimpin 2-1 hingga babak pertama tuntas.

Kedua tim saling menekan di babak kedua, namun tak ada gol tambahan hingga peluit panjang dibunyikan. Kemenangan ini membuat PSG makin sulit dikejar di puncak klasemen.

Les Parisiens kini kukuh di puncak klasemen dengan koleksi 74 poin. Sementara Marseille yang berada di posisi kedua tertinggal 15 poin dari PSG.

Susunan Pemain PSG vs Marseille:

PSG XI (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Nuno Mendes, Presnel Kimpembe, Marquinhos, Achraf Hakimi; Idrissa Gueye, Marco Verratti, Danilo Pereira; Neymar, Kylian Mbappe, Lionel Messi.

Marseille XI (4-3-3): Pau Lopez; Valentin Roniger, William Saliba, Duje Caleta-Car, Luan Peres; Matteo Guendouzi, Boubacar Kamara, Pape Gueye; Cengiz Under, Dimitri Payet, Gerson.

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

 

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *