Persiapan Persebaya Surabaya untuk Hadapi Tim Favorit Juara

Persebaya Surabaya menyambut bergulirnya Seri 3 Liga 1 2021-2022 dengan penuh optimisme setelah meraih hasil memuaskan sepanjang Seri 2 dengan 11 poin hasil 3 kemenangan dan 2 hasil imbang.

Persebaya Surabaya saat ini berada di posisi enam besar klasemen sementara Liga 1 2021-2022.

Hal tersebut menjadi modal positif bagi Persebaya Surabaya menghadapi Seri 3 yang akan mulai bergulir 18 November.

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, tengah fokus memperbaiki permainan tim.

Meski menorehkan hasil cukup bagus sepanjang Seri 2, dia menilai tim masih banyak kekurangan secara taktis yang harus diperbaiki.

Apalagi, Persebaya Surabaya akan melakoni jumlah laga lebih banyak dari seri-seri sebelumnya.

Jose Wilkson dkk juga mengincar kesempatan untuk bisa menembus empat besar klasemen sementara Liga 1 2021-2022 guna menjaga asa menjadi juara.

“Kami akan perbanyak ke taktis, memperbaiki kekurangan di Seri 2 kemarin,” ujar pelatih berlisensi AFC Pro tersebut.

Aji Santoso mengaku tak gentar bakal menghadapi tim-tim yang difavoritkan menjadi juara.

Kesempatan itu justru menjadi motivasi lebih bagi tim untuk bisa meraih positif dari tim-tim unggulan seperti Bali United dan Persib Bandung.

“Bagus, seri 3 kami juga akan ketemu tim besar. Tetapi, insyaallah kami sangat siap. Berusaha lebih baik dari seri 2 dari segi permainan maupun poin,” ujarnya.

Aji Santoso sudah menyiapkan strategi rotasi pemain guna menghadapi jadwal yang cukup padat.

Dia tidak ingin memaksakan tenaga pemain mengingat akan sangat berat bagi para personelnya untuk terus tampil konsisten sepanjang 8 pertandingan dengan masa recovery tidak terlalu panjang.

“Tentunya enggak mungkin satu pemain terus bermain bagus, itu hal yang normal. Seperti kemarin, ada 11 pertandingan kalau ada 1-2 pertandingan tidak seperti biasa bermain, menurut saya itu hal wajar,” ungkap Aji Santoso.

Terdekat, Persebaya Surabaya akan menghadapi Madura United dalam laga bertajuk Derbi Suramadu pada Sabtu (20/11/2021) malam.

 

Sumber : kompas.com
Gambar : Kompas Bola

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *