Pentolan Metallica Akan Rilis Buku soal Koleksi Mobil Klasik

Pentolan Metallica, James Hetfield, akan merilis buku mengenai koleksi mobil klasiknya dengan tajuk “Reclaimed Rust: The Four-Wheeled Creations of James Hetfield”.

Dalam buku setebal 192 halaman tersebut, Hetfield akan membeberkan seluk beluk hobinya dalam mengoleksi mobil klasik. Dengan merogoh kocek US$50, penggemar dapat mendalami sisi lain Hetfield itu mulai 5 Mei 2020 mendatang.

“Jutaan orang mengenal James Hetfield sebagai pentolan Metallica, tapi penyanyi dan penulis lagu kenamaan itu juga menikmati hobinya yang lain, membangun kembali mobil-mobil klasik menjadi karya seni otomotif yang luar biasa,” demikian pernyataan dari pihak penerbit buku, Insight Edition.

Insight Edition juga menjelaskan bahwa buku itu akan membongkar rahasia di balik koleksi mobil klasik Hetfield, mulai dari Skyscraper, Aquarius, dan Black Pearl.

“Untuk pertama kalinya, Hetfield membuka garasinya dan mengundang pembaca untuk menyelami permukaan koleksi yang dianggap dunia internasional sebagai koleksi klasik ini,” tulis Insight Edition seperti dilansir Ultimate Classic Rock.

Buku itu tentunya juga akan dilengkapi dengan foto-foto ekslusif dari koleksi mobil klasik Hetfield yang menunjukkan kreativitas sang pentolan Metallica.

“Menampilkan foto dinamis yang spesial dari mobil-mobil dan penjelasan dari Hetfield mengenai karyanya itu, buku ini merupakan kesempatan menarik untuk belajar mengenai hobi pentolan Metallica itu untuk membangun mobil klasik,” tulis Insight Edition.

Koleksi Hetfield ini memang menarik perhatian banyak pihak. Sebelumnya, Museum Otomotif Petersen di Los Angeles juga mengonfirmasi bahwa mereka akan memamerkan koleksi mobil klasik Hetfield pada Februari hingga Oktober 2020.

“Jika kebanyakan kolektor mendapatkan kendaraan dengan membeli contoh yang sudah ada, Hetfield memilih untuk membangunnya sendiri dari awal, menyalurkan kreativitasnya yang kerap kali dikaitkan dengan musik menjadi produksi karya berjalan,” demikian pernyataan Museum Otomotif Petersen.

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

 

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *