Rupiah Menguat ke Rp15.480 Pagi Ini

Nilai tukar rupiah bertengger di Rp15.480 per dolar AS pada Jumat (29/9) pagi. Posisi itu menguat 0,26 persen dibandingkan perdagangan sebelumnya.

Mata uang di kawasan Asia bervariasi. Baht Thailand misalnya melemah 0,01 persen, ringgit Malaysia menguat 0,22 persen. Kemudian won Korea menguat 0,47 persen dan yuan China menguat 0,19 persen.

Lalu, peso Filipina melemah 0,08 persen dan yen Jepang melemah 0,26 persen terhadap dolar AS.

Mata uang di kawasan Eropa juga bervariasi. Misalnya euro menguat 0,06 persen dan poundsterling menguat 0,03 persen. Sedangkan, franc Swiss melemah 0,03 persen, dolar Australia melemah 0,06 persen, dan dan dolar Kanada melemah 0,10 persen.

Analis pasar Lukman Leong mengatakan rupiah menguat setelah data ekonomi Amerika Serikat (AS) seperti penjualan rumah dan indeks manufaktur yang sangat lemah.

“Namun penguatan mungkin akan terbatas mengingat investor masih akan mengantisipasi data inflasi AS malam ini,” katanya.

Hari ini, Lukman memperkirakan rupiah bergerak di rentang Rp15.450 per dolar AS – Rp15.550 per dolar AS.

 

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : Market Bisnis

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *