Jadwal Liga 1 2022-2023: Kapan Persib Bandung Vs Persija Jakarta?

PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi sepak bola nasional telah merilis jadwal Liga 1 2022-2023.

Dari jadwal yang diterima Kompas.com, Persib Bandung dan Persija Jakarta akan bertemu pada pertengahan musim.

Pertemuan pertama Persib Bandung dan Persija Jakarta akan terjadi pada awal Oktober 2022 tepatnya di pekan ke-11.

Persib Bandung akan bertindak sebagai tuan rumah terlebih dahulu pada pertemuan pertama kontra Persija.

Direktur Persib, Teddy Tjahjono, menyatakan manajemen klub sudah mengajukan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) untuk dijadikan home base tim dalam mengarungi Liga 1 2022-2023.

Teddy Tjahjono menyebut manajemen Persib tidak lagi mengusulkan Stadion Si Jalak Harupat ke PT LIB.

Menurut Teddy Tjahjono, segala fasilitas seperti rumput Stadion GBLA sudah diperbaiki untuk menyambut Liga 1 2022-2023.

Dalam jadwal Liga 1 2022-2023 yang sudah dirilis PT LIB, Persib akan melakoni partai kandang pertamanya pada pekan kedua Liga 1 dengan menghadapi Madura United.

Adapun laga pertama Persib asuhan Robert Rene Alberts adalah bertandang ke markas Bhayangkara FC pada Minggu (24/7/2022).

Sama seperti Persib, Persija Jakarta juga akan bermain tandang pada pekan pertama Liga 1 2022-2023.

Persija asuhan Thomas Doll akan langsung menghadapi juara bertahan Liga 1, Bali United, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, pada Sabtu (23/7/2022).

Laga Bali United vs Persija Jakarta nantinya juga akan diramaikan dengan upacara pembukaan Liga 1 2022-2023.

Setelah menghadapi Bali United, Persija akan melakoni laga kandang pertamanya dengan menjamu Persis Solo.

Hingga saat ini, masih belum diketahui stadion mana yang akan digunakan Persija sebagai home base untuk mengarungi Liga 1 2022-2023.

Persija dikabarkan berniat ingin menggunakan stadion anyar Jakarta International Stadium (JIS).

Namun, rumor yang beredar saat ini adalah Persija hanya akan mengguakan Stadion JIS untuk partai big match yang berpotensi menyedot puluhan ribu suporter.

Selain big match, Persija kemungkinan besar akan menggunakan Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, ketika melakoni laga kandang.

Jika rumor itu benar, Persija diprediksi akan menggunakan Stadion JIS untuk menjamu Persib Bandung.

Laga Persija vs Persib Bandung dijawdalkan bergulir tahun depan tepatnya pada Februari 2023.

Jadwal pertemuan Persib dan Persija di Liga 1 2022-2023:

Pekan ke-11: Persib vs Persija, Minggu (2/10/2022) pukul 20.00 WIB
Pekan ke-28: Persija vs Persib, Minggu (26/2/2023) pukul 20.00 WIB.

 

 

Sumber : kompas.com
Gambar : Pikiran Rakyat

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *