Hasil Liga Italia: Milan Gagal Jauhi Inter Usai Ditahan Torino

AC Milan hanya mampu bermain imbang 0-0 saat menghadapi Torino dalam laga lanjutan Liga Italia di Stadion Olimpico, Turin, Senin (11/4) dini hari WIB.
Hasil ini tidak mengubah posisi Milan di puncak klasemen. Namun anak asuh Stefano Pioli gagal menjauhi Inter Milan yang kini terpaut dua angka dengan mengoleksi 66 poin.

Milan sudah mendapatkan dua peluang di awal babak pertama. Peluang itu didapat Alexis Saelemaekers dan Rafael Leao yang masih bisa diblok pertahanan Torino.

Pada menit ke-13 giliran Torino yang mendapatkan peluang. Andrea Belotti melepaskan sundulan yang masih berada di sisi kanan gawang Rossoneri.

Pertandingan kemudian berjalan alot dan minim tercipta peluang berbahaya dari kedua tim. Milan baru bisa menciptakan peluang jelang akhir babak kedua tetapi tembakan Franck Kessie masih mampu digagalkan pertahanan Torino.

Di awal babak kedua Torino menebar ancaman melalui Tommaso Pobega dan Mergim Vojvoda tetapi belum ada gol yang tercipta.

Milan memiliki peluang untuk unggul di laga ini pada menit ke-75. Sandro Tonali mendapatkan peluang di kotak penalti tetapi tendangan kaki kirinya masih bisa dimentahkan kiper Torino, Etrit Berisha.

Torino merespons ancaman Milan dengan melakukan serangan balasan hanya semenit berselang. Kapten tim Andrea Belotti melepaskan tembakan dari sudut sempit yang masih berada di samping kanan gawang Milan.

Pada menit ke-83, Torino mendapatkan peluang untuk mencetak gol ke gawang Milan. Pemain pengganti Pietro Pellegri berhasil mengecoh Fikayo Tomori tetapi tembakannya masih tepat mengarah kepada Mike Maignan.

Milan yang butuh kemenangan untuk menjauh dari kejaran Inter tidak kunjung mampu mencetak gol di sisa waktu pertandingan. Alhasil skor imbang 0-0 menjadi akhir dari pertandingan ini.

Susunan pemain
Torino (3-4-2-1): Etrit Berisha; David Zima, Bremer, Ricardo Rodriguez; Wilfried Singo, Sasa Lukic, Samuele Ricci, Mergim Vojvoda; Tommaso Pobega, Josip Brekalo; Andrea Belotti

AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Davide Calabria, Pierre Kalulu, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Sandro Tonali, Franck Kessie; Alexis Saelemaekers; Brahim Diaz, Rafael Leao; Olivier Giroud.

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *