Khabib Minta Dihormati Setelah Kalahkan Poirier

Khabib Nurmagomedov meminta dihormati sebagai petarung terbaik di UFC karena merasa sudah mampu membuktikan diri tak terkalahkan dalam 28 pertarungan.

Khabib menggenapi catatan tanpa kalah setelah membuat Dustin Poirier melakukan tap out. Petarung asal Rusia itu menilai layak menjadi pemuncak daftar atlet UFC secara pound for pound atau tanpa memandang kelas.

“Anda tahu yang menarik dari olahraga ini, bahkan dengan rekor kemenangan 28-0 dan 12-0 di UFC, Anda merupakan bintang terbesar, Anda mengalahkan semuanya, orang-orang akan mulai berbicara mengenai Anda harus bertarung dengannya, Anda harus bertarung dengannya, beri saya respek,” ucap Khabib dikutip dari MMAFighting.

“Taruh saya di peringkat pertama petarung pound for pound pekan depan karena saya rasa saya pantas mendapatkannya. Karena saya mendominasi seluruh lawan. Saya tak terkalahkan. Saya pikir saya layak diberikan respek,” sambung Khabib.

Saat ini Khabib menempati peringkat ketiga dalam daftar petarung pound for pound di UFC setelah Jon Jones yang berada di kelas berat ringan dan Daniel Cormier yang berlaga di kelas berat dan kelas berat ringan.

Jika dibanding dengan Khabib, Jones dan Cormier memiliki pengalaman yang lebih panjang di UFC. Khabib baru 12 kali bertarung di arena octagon UFC, sementara Jones sudah 21 kali dan Cormier sudah 14 kali.

Pertemuan Khabib dan Poirier sudah direncanakan sejak 2015, namun tiga rencana pertarungan selalu gagal. Khabib dua kali mengundurkan diri karena mengalami masalah kesehatan, sementara Ferguson juga pernah mundur jelang melawan Khabib karena problem paru-paru.

Ferguson juga masuk dalam daftar 10 besar petarung terbaik UFC dalam kategori pound for pound. Petarung asal Amerika Serikat itu menempati peringkat keenam.

 

Sumber : cnnindonesia.com

Gambar : cnnindonesia.com

 

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *