Hasil Liga Champions: Chelsea Comeback, Juventus Keok 0-3 dari Villarreal dan Tersingkir!

Hasil Liga Champions 2021-2022 pada dua laga babak 16 besar terakhir menghadirkan nasib berbeda untuk Juventus dan Chelsea.

Juventus harus menelan pil pahit setelah disingkirkan Villarreal, sedangkan Chelsea comeback saat melawan LOSC Lille pada Kamis (17/3/2022) dini hari WIB.

Pada laga leg kedua 16 besar Liga Champions, Juventus menyambut Villarreal di Allianz Stadium.

Tampil di hadapan publik sendiri, Juventus malah kalah telak 0-3 dari Villarreal.

Kapal Selam Kuning, julukan Villarreal, mengalahkan Juventus 3-0 melalui gol-gol Gerard Moreno (78′-p), Pau Torres (85′), dan Arnaut Danjuma (90+2′-p).

Kedua tim berimbang 1-1 pada laga leg pertama. Hasil ini membuat Juventus tersingkir dari Liga Champions karena kalah agregat 1-4 dari Villarreal.

Bianconeri pun harus tersingkir dari Liga Champions pada babak 16 besar dalam tiga musim beruntun.

Pada laga lainnya, Chelsea comeback 2-1 di markas juara bertahan Liga Perancis, LOSC Lille.

Tim tuan rumah unggul lebih dulu melalui tendangan penalti Burak Yilmaz (38′).

Chelsea bisa melakukan comeback melalui gol-gol Christian Pulisic (40+3′) dan Cesar Azpilicueta (71′).

Hasil ini membuat Chelsea menang back-to-back atas Lille dengan agregat 4-1. Pada laga leg pertama, juara bertahan UCL itu berhasil melibas Lille 2-0 di Stamford Bridge.

Dengan ini, peserta perempat final Liga Champions 2021-2022 telah lengkap.

Villarreal dan Chelsea menyusul Atletico Madrid, Bayern Muenchen, Benfica, Liverpool, Manchester City, Real Madrid yang telah lolos lebih dulu.

Drawing babak perempat final Liga Champions akan digelar pada Jumat (18/3/2022).

Sementara itu, partai perempat final Liga Champions dijadwalkan berlangsung 5/6 April (leg pertama) dan 12/13 April (leg kedua).

Hasil 16 Besar Liga Champions, Kamis (17/3/2022):

Juventus vs Villarreal 0-3 (Gerard Moreno 78′-p, Pau Torres 85′, dan Arnaut Danjuma 90+2′-p) agg 1-4

Lille vs Chelsea 1-2 (Burak Yilmaz 38′-p/Christian Pulisic 40+3′, Cesar Azpilicueta 71′) agg 1-4.

 

 

Sumber : kompas.com
Gambar : Kompas Bola

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *