WHO Sebut Kasus Kematian Covid Eropa Bisa Tembus Setengah Juta 2022

Badan Kesehatan Dunia (WHO) mewanti-wanti kasus kematian akibat virus corona (Covid-19) di Eropa menembus angka setengah juta jiwa pada Februari 2022 mendatang.

Mengutip AFP, WHO menyebut itu bisa terjadi mengingat penularan virus corona masih terus terjadi di Eropa. Bahkan meningkat lagi dalam beberapa hari terakhir.

Direktur WHO kawasan Eropa, Hans Kluge menyebut total kasus positif Covid-19 benua biru saat ini telah mencapai 78 juta. Angka tersebut melebihi kasus di Asia Tenggara, Afrika, Mediterania Timur dan Pasifik Barat digabungkan.

Menurutnya, wajar jika ada kekhawatiran kasus kematian di Eropa kembali meningkat.

“Kami, sekali lagi, berada di titik episentrum,” kata Kluge mengutip AFP.

Dia menjelaskan bahwa saat ini kasus penularan terus meningkat di 53 negara di eropa. Jumlah kian bertambah dan memprihatinkan.

Kluge lalu merujuk pada sebuah proyeksi bahwa kasus kematian bisa mencapai setengah juta pada Februari 2022 mendatang. Dia tidak merinci proyeksi yang dimaksud dan hanya mengatakan bisa dipercaya.

Menurut Kluge, kasus Covid-19 yang kembali meningkat di Eropa adalah imbas dari vaksinasi yang belum merata serta kebijakan pelonggaran kegiatan di tempat umum.

Dia bicara demikian karena tingkat keterisian rumah sakit ini umumnya adalah negara dengan cakupan vaksinasi yang masih tergolong minim.

“Kita mesti mengubah taktik, dari bereaksi menjadi mencegah,” kata Kluge.

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *