Pelatih Timnas Indonesia U-23 Masih Ragukan Ezra Walian

Pelatih Timnas Indonesia U-23 Indra Sjafri masih ragu memasukkan nama Ezra Walian dalam daftar 23 pemain yang akan tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

Ezra yang bermain untuk RKC Waalwijk ikut menyumbang satu gol saat Timnas Indonesia U-23 mengalahkan Bali United pada laga uji coba di Stadion I Wayan Dipta, Minggu (17/3).

Striker 21 tahun itu berhasil menguasai bola liar hasil dari pergerakan Saddil Ramdani. Tembakan keras Ezra ke tiang dekat berhasil menaklukkan kiper Bali United, Reimas.

Meski demikian, striker 21 tahun itu baru gabung dalam program pemusatan latihan di Jakarta, Kamis (14/3). Ezra hadir bersama Egy Maulana Vikri yang bermain bersama Lechia Gdansk di Liga Polandia.

Egy Maulana sendiri sukses memberikan assist kepada pencetak gol kedua, Witan Sulaeman. Sementara Saddil Ramdani yang bermain untuk Pahang FA pun berkontrobusi terhadap gol pembuka yang dicetak Gian Zola di babak pertama.

“Nama-nama pemain yang siap, kita akan bawa ke Hanoi. Tapi saya butuh banyak informasi lain tentang Ezra, untuk menentukan nanti pada tanggal 21 Maret,” kata Indra Sjafri usai pertandingan.

Saat ini lini depan Garuda Muda juga memiliki Marinus Wanewar dan Dimas Drajad. Sementara posisi pemain sayap seperti Saddil Ramdani, Egy Maulana, dan Osvaldo Haay juga bisa jadi pemecah kebuntuan untuk cetak gol.

Ezra mesti bekerja lebih keras untuk mengamankan satu tempat Timnas Indonesia U-23. Terlebih pasukan Merah Putih rencananya akan berangkat ke Vietnam pada Senin (18/3).

“Kondisi pemain lain bagus dan kemenangan mudah tadi moral pemain bertambah bagus. Secara mentalitas juga kita siap tampil di Piala AFC,” ujar Indra.

 

 

 

Sumber : tempo.co
Gambar : Detik Sport

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *