Menpora: Atlet yang Tak Raih Medali Juga Dapat Bonus

Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi berjanji akan memberikan bonus kepada para atlet Indonesia di Asian Games 2018. Tak hanya bagi mereka yang mampu mempersembahkan medali, bonus juga rencananya akan diberikan pada para atlet yang telah berjuang.

Ditemui tim Tempo di rumah dinasnya di Komplek Widya Chandra, Jakarta Selatan, Imam mengatakan bonus ini merupakan apresiasi bagi kerja keras para atlet selama ini.

“Bagi yang gagal, yang sudah berproses, berjibaku, berdarah-darah, bagaimana? Ada berita baru, kami akan memberikan cindera mata bagi yang belum berhasil. Kita kasih dana juga,” ujar Imam.

Meski begitu, Imam masih enggan menyebut besaran jumlah bonus yang akan diberikan. Imam mengatakan pemberian bonus ini merupakan hal yang baru pertama kali dilakukan.

“Baru sama sekali. Karena apa? Kasihan atlet yang tidak berhasil. Ketika sorak sorai bergemuruh tapi kemudian gagal, itu jarang yang tepuk tangan. Bahkan ada yang nge-bully. Kok ga menghargai perjuangan mereka?” kata Imam

Ini artinya 988 atlet akan diberi bonus oleh Kemenpora, termasuk atlet berprestasi. Bagi atlet berprestasi, bonus ada di kisaran ratusan juta hingga miliaran rupiah. Bahkan bagi peraih emas, tak tanggung-tanggung Kemenpora memberi bonus sebesar Rp 1,5 miliar di nomor perorangan. Selain itu untuk peraih perak Rp 500 juta, dan perunggu Rp 250 juta.

Untuk tim ganda (double) jika mereka mendapatkan medali emas maka bonus sebesar Rp 1 miliar, perak Rp 400 juta dan perunggu Rp 200 juta. Sedangkan untuk tim beregu jika mendapatkan medali maka akan mendapatkan bonus Rp 750 juta (emas), Rp 300 juta (perak) dan Rp 150 (perunggu).

Pemberian bonus besar-besaran ini menurut Imam merupakan salah satu cara efektif untuk mengapresiasi para atlet. “Kadang kita harus melihat cara pandangnya masing-masing, situasi yang terjadi. Bisa jadi angka segitu menurut saya kurang. Malah kurang kalau melihat proses, pengorbanan mereka selama ini,” kata Imam.

Asian Games 2018 telah berakhir dengan upacara penutupan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat. Indonesia berhasil finis di peringkat empat dengan raihan 31 emas, 24 perak, dan 43 perunggu. Ini menjadi raihan terbaik Indonesia di sepanjang keikutsertaannya di Asian Games sejak 1951.

 

 

 

 

Sumber Berita : tempo.co
Sumber foto : Asian Games 2018 – Tempo.co

 

[social_warfare buttons = “Facebook, Pinterest, LinkedIn, Twitter, Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *