Punya Risiko Alzheimer, Chris Hemsworth Ingin Rehat dari Dunia Akting

Chris Hemsworth baru-baru ini mengungkapkan bahwa dirinya berencana hiatus dari dunia akting setelah menyelesaikan promosi serial terbarunya yang berjudul Limitless.

Hemsworth mengaku butuh menjalani kehidupan yang lebih tenang setelah membahas tentang kematian pada salah satu episode serial dokumenter tersebut. Keputusan itu juga tak lepas dari pertimbangan atas anak-anaknya, Sasha, Tristan, dan India.

“Melakukan sebuah episode tentang kematian dan menghadapi kefanaan sendiri membuatku berkata, ‘Ya Tuhan, aku belum siap untuk pergi’,” kata Hemsworth, seperti diberitakan ET pada Minggu (19/11).

“Itu benar-benar memicu sesuatu dalam diri saya untuk istirahat. Ketika saya menyelesaikan tur ini minggu ini, saya akan pulang dan memiliki banyak waktu istirahat dan hidup sederhana. Bersama anak-anak, bersama istriku,” lanjutnya.

Pemeran Thor itu mengaku bahwa dia merasa seperti berlari cepat selama 10 tahun terakhir. Berbagai aktivitas padat yang harus dilalui itu nyatanya tidak bisa benar-benar dinikmati oleh Hemsworth.

Selain itu, keputusan tersebut juga tak lepas dari kondisi kesehatan Hemsworth yang baru-baru ini terungkap. Hal itu diketahui setelah dia melakukan tes genetik sebagai bagian dari syuting serial Limitless.

Hasil tersebut menunjukkan bahwa Chris Hemsworth mempunyai risiko terkena Alzheimer sebesar 8 hingga 10 kali lebih tinggi daripada manusia pada umumnya.

“Sejujurnya, saya tidak tahu tes apa saat itu,” ujar Hemsworth kepada George Stephanopoulos dalam acara Good Morning America.

“Idenya adalah kami akan melakukan penelitian mendalam tentang darah saya, melihat genetika saya dan memberi tahu saya apa yang mereka temukan,” lanjutnya.

Kemudian dalam salah satu tayangan singkat episode Limitless, Dr. Peter Attia selaku spesialis mengatakan bahwa Hemsworth memiliki dua salinan gen APOE4, satu dari ibunya dan satu dari ayahnya.

Attia kemudian menjelaskan bahwa temuan tersebut membuat dirinya memiliki risiko tinggi terkena Alzheimer, penyakit yang menyebabkan penurunan daya ingat dan fungsi mental lainnya.

“Bayangan bahwa saya tidak akan dapat mengingat kehidupan yang saya alami, atau istri saya, anak-anak saya, mungkin adalah ketakutan terbesar saya,” kata Hemsworth dalam serial tersebut.

Namun, Hemsworth akhirnya memilih untuk menyikapi hasil pemeriksaan tersebut sebagai sebuah “anugerah”. Ia pun mengaku menjadi termotivasi untuk menerapkan pola hidup sehat dan menjalani kehidupan yang lebih baik.

“Dengan sangat cepat, hal itu menjadi motivasi luar biasa untuk membuat beberapa perubahan dan mempersenjatai diri untuk menjalani hidup yang lebih sehat dan lebih baik,” tutur Hemsworth.

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *