Jadwal Indonesia vs Curacao di FIFA Matchday

Timnas Indonesia melawan Curacao dalam laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (24/9) malam. Berikut jadwal Indonesia vs Curacao.

Duel Indonesia vs Curacao di GBLA akan disiarkan langsung stasiun televisi Indosiar pada pukul 20:00 WIB. Sementara itu live streaming Indonesia vs Curacao bisa disaksikan di Vidio.

Indonesia bertekad meningkatkan kualitas usai lolos ke putaran final Piala Asia 2023 dengan menghadapi Curacao pada uji coba resmi FIFA.

Curacao dipilih karena memiliki peringkat lebih baik dari Indonesia dalam ranking FIFA. Hasil apik melawan Curacao bukan saja menambah motivasi Tim Merah Putih dalam persiapan ke Piala Asia, tetapi juga memperbaiki peringkat di FIFA.

Jelang melawan Curacao pelatih Shin Tae Yong memanggil 23 nama. Dalam Skuad Garuda itu terdapat sejumlah pemain muda dari Indonesia U-20 seperti Marselino Ferdinan dan bek Muhammad Ferarri.

Perekrutan pemain-pemain Indonesia U-20 itu membuat skuad Timnas Indonesia senior makin muda. Komposisi tersebut dianggap ideal dengan skema bermain Shin Tae Yong yang mengandalkan kolektivitas tim dan juga kecepatan.

Curacao yang juga beranggotakan 23 pemain tiba di Indonesia pada Rabu (21/9) malam. Tim asuhan Remko Bicentini ini langsung terpukau dengan sambutan masyarakat Indonesia saat menginjakkan kaki di Bandara Soekarno-Hatta.

Pada FIFA Matchday kali ini Curacao ‘berbekal’ sejumlah pemain yang memperkuat sejumlah klub-klub di liga Eropa, seperti Leandro Bacuna (Cardiff City), Kenji Gorre (Boavista), hingga Dylan Timber di FC Utrecht.

Jadwal Indonesia vs Curacao di Stadion GBLA
Indonesia vs Curacao/ FIFA Matchday/ Stadion GBLA/ Pukul 20:00 WIB.

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : Tribun Batam

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *