BLACKPINK Kisahkan Proses di Balik BORN PINK

BLACKPINK resmi merilis BORN PINK sebagai album penuh kedua mereka pada Jumat (16/9). Kwartet ini mengatakan penggarapan album it.

Girl Group BLACKPINK bakal merilis album kedua mereka bertajuk BORN PINK hari ini Jumat (16/9). Satu per satu member pun memberi ‘bocoran’ terkait proses produksi album tersebut.

Diberitakan xsportnews via Naver pada Kamis (15/9), Jennie mengatakan album BORN PINK sejak awal diproduksi terus menerima ide-ide baru.

Para member disebut mengerjakan album itu dengan sungguh-sungguh sehingga makna yang terkandung dalam lagu-lagu dalam BORN PINK tersirat secara mendalam.

Jennie juga mengatakan dirinya sangat puas dengan album kali ini. Sebab, BORN PINK banyak berisi karya-karya yang tercipta dari hasil gabungan sejumlah genre musik.

“Saat kami bertukar umpan balik satu sama lain, saya merasa bahwa itu adalah momen paling berkesan ketika kami berempat bersama,” kata Jennie.

“Di atas segalanya, itu sangat menenangkan dan menyenangkan untuk bekerja dengan produser YG yang mengenal kami dengan baik,” lanjut dia.

“Saya sangat puas karena sepertinya diisi dengan karya-karya yang tercipta dengan berbagi sinergi akan musik,” kata Jennie.

Rose turut memberikan gambaran mengenai genre dari album BORN PINK. Ia menuturkan BLACKPINK dalam album kali ini mencoba menawarkan karya berbeda dari album sebelumnya, THE ALBUM.

“Bila The ALBUM fokus sendiri pada “musik”, album ini mencoba untuk mengekspresikan esensi dari BLACKPINK seperti judulnya, BORN PINK,” kata Rose.

“BLACKPINK terus mencoba hal baru sementara kami tetap mempertahankan identitas asli kami. Secara umum berdasarkan musik hip-hop, album ini fokus pada warna jelas BLACKPINK dengan mengombinasikan berbagai genre,” lanjutnya.

Saya yakin bahwa saya telah menciptakan musik yang belum pernah ada sebelumnya dalam imajinasiku. Terlebih, saat membuat album ini, semua anggota sangat percaya diri,” kata Rose.
Sementara bagi Jisoo, ia mengaku sangat bersemangat. Ia juga mengaku penasaran dengan reaksi para fan, apalagi setelah lagu pra-rilis Pink Venom mendapat berbagai reaksi positif dari BLINK.

“Saya paling penasaran dengan reaksi para fan karena saya ingin membalas mereka. Kupikir saya akan menjadi orang pertama yang melihat reaksi penggemar saat album itu keluar,” ujarnya.

Tak ketinggalan, dalam wawancara itu Lisa juga turut memberikan tanggapannya mengenai salah satu lagu yakni Shut Down. Menurut Lisa, lagu tersebut sangat memukau hingga para member tak bisa berkata-kata.

“Saat mendengarkannya, saya bisa membayangkan penampilannya. Kami yakin bahwa identitas kami tersampaikan dengan baik dan itu adalah musik yang bisa diekspresikan oleh BLACKPINK dengan baik,” ucap Lisa.

BLACKPINK resmi merilis BORN PINK bersamaan dengan single kedua album ini, Shut Down, pada Jumat (16/9). Dalam video musik yang dirilis di YouTube, Shut Down dimulai dengan alunan instrumental biola dengan kesan musik klasik hingga dentuman beat hip hop datang.

Dalam video musik ini pula, BLACKPINK menyertakan tribut untuk berbagai lagu mereka dan sejumlah member yang hit, di antaranya BOMBAYAH, Ice Cream, LALISA, dan On The Ground. Tribut tersebut tampak dari berbagai judul lagu yang dipampang dalam latar set video ini.

Album BORN PINK sudah lama dinantikan para penggemar karena album tersebut bakal menjadi proyek pertama BLACKPINK dalam dua tahun terakhir.

Album ini diketahui mencakup beberapa lagu seperti Shut Down, Pink Venom, Typa Girl, Yeah Yeah Yeah, Hard to Love, The Happiest Girl, Tally, Ready For Love, dan delapan lagu lainnya.

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *