Harga Emas Dunia Tergerus Jelang Pertemuan The Fed

Harga emas berjangka pada perdagangan Selasa waktu setempat (Rabu pagi, WIB) mengalami penurunan dipicu kenaikan nilai tukar dolar AS terhadap mata utang utama. Hal itu setelah perhatian investor beralih ke rencana pertemuan bank sentral AS pekan depan yang memberikan sinyal bahwa akan ada kebijakan kenaikan suku bunga.

Mengutip Antara, Rabu, 19 Januari 2022, harga emas di pasar spot untuk pengiriman Februari tercatat turun USD4,1 atau 0,23 persen menjadi USD1.812,4 per ons. Jika Fed menaikkan suku bunga pekan depan, harga emas bisa mengalami aksi jual di bawah USD1.800 per ons.

“Ini akan menjadi level terendah, sementara sentimen pasar akan memburuk jika kenaikan suku bunga dilakukan sebelum Maret,” kata Ahli Strategi Pasar Senior RJO Futures Bob Haberkorn.

Ia memperkirakan, setelah kenaikan suku bunga pertama direalisasikan maka harga emas akan berada di kisaran USD1.780-1.830 per ons. Sementara emas dianggap sebagai lindung nilai inflasi, sangat sensitif terhadap kenaikan suku bunga AS, yang meningkatkan biaya peluang mengkoleksi emas batangan yang tidak menghasilkan.

“Kami berada di jalur untuk hasil yang lebih tinggi sepanjang tahun yang akan membatasi kenaikan emas, tetapi kisah inflasi membuat emas terus berlanjut di sini,” kata Haberkorn.

Perhatian investor global tetap tertuju pada pertemuan Fed pada 25-26 Januari setelah pejabat mengisyaratkan mereka akan mulai menaikkan suku bunga pada bulan Maret untuk mengendalikan inflasi. Emas dalam periode berombak, tetapi prospek jangka menengah masih tetap bullish jika harga dapat melayang di sekitar level USD1.800 per ons.

“Emas akan tetap menjadi instrumen lindung nilai inflasi untuk sebagian besar pasar Amerika Latin dan negara berkembang,” kata Analis Senior Oanda Ed Moya.

Sementara harga perak di pasar spot tercatat 1,8 persen pada USD23,42 per ons. Sedangkan platinum naik satu persen menjadi USD981,50 per ons dan paladium naik 1,5 persen menjadi USD1,903,17 per ons.

 

 

 

 

 

Sumber : medcom.id
Gambar : hargaemas.com

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *