Ardhito Pramono Segera Rilis Singel Berbahasa Indonesia

Penyanyi Ardhito Pramono membocorkan karya terbarunya yang sedang dikerjakan dan akan rilis dalam waktu dekat.

Usai menggarap beberapa album dalam bahasa Inggris bernuansa jazz, Ardhito kini berencana menulis lagu dalam bahasa Indonesia.

Hal itu Ardhito ceritakan saat berbincang bersama Helmy Yahya.

“Aku lagi garap lagu Indonesia,” kata Ardhito dikutip dari kanal YouTube Helmy Yahya Bicara, Selasa (5/10/2021).

Penyanyi berusia 26 tahun itu terinspirasi menggarap lagu berbahasa Indonesia lewat karya pencipta lagu legendaris, Yockie Suryo Prayogo.

“Aku akhir-akhir ini lagi pengin dengarin lagu-lagu Om Yockie almarhum. Ada satu lagunya Om Yoki yang (judulnya) ‘Roda-Roda Kehidupan’,” lanjut Ardhito.

Lagu tersebut nantinya akan menjadi karya terbaru Ardhito usai merilis album anak-anak bersama Sony Music Entertainment.

Pada kesempatan yang sama, Ardhito bercerita sering menimba inspirasi dari kehidupannya sehari-hari.

Menurutnya, seorang musisi memang sudah seharusnya mempelajari banyak hal, terutama terjun untuk melihat yang terjadi dalam kehidupan nyata.

“Aku enggak takut sih, kayak cari cupang ke Jatinegara sendirian. Karena musisi harus melihatnya benar-benar menangkap realita, inspirasi gitu kan,” tutur Ardhito.

“Aku masih nyaman, makan di pinggir jalan, ke Blok M. Lumayan kalau aku jajan vinyl di Blok M sudah lumayan banyak yang tahu nama,” pungkasnya.

Selain produktif di dunia musik, Ardhito juga kini terjun ke dunia seni peran.

Perannya dalam film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini membawa Ardhito meraih penghargaan Pemeran Pendatang Baru Terfavorit di Indonesian Movie Actors Awards 2020.

 

Sumber : kompas.com
Gambar : Kompas.com

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *