Gempa M 5,2 Guncang Kroasia, Tidak Ada Korban Jiwa

Gempa bermagnitudo 5,2 mengguncang Kroasia tengah dan ibu kota Zagreb, Kroasia pada Senin (28/12) pagi. Pusat Seismologi Eropa-Mediterania (EMCS) melaporkan guncangan gempa terasa hingga ke area di luar Zagreb.

Sejauh ini dilaporkan tidak ada korban jiwa, kendati tidak sedikit bangunan yang rusak.

Gempa yang terjadi pada Senin pukul 5.30 pagi waktu setempat membangunkan warga yang masih tertidur lelap. Wali Kota Petrinje, Darinko Dumbovic mengatakan jika gempa memicu retakan di dinding-dinding bangunan.

“Orang-orang keluar rumah menuju ke jalan, mereka panik. Ada bangunan yang rusak parah, sehingga warga sempat takut untuk kembali ke dalam,” kata Dumbovic kepada radio lokal N1 seperti mengutip AFP.

Ia juga mengatakan jika kantor balai kota rusak terkena guncangan gempa.

Dumbovic mengatakan jika petugas pemadam kebakaran dikerahkan untuk membantu menyelamatkan warga di Sisak yang panik dan membersihkan puing-puing bangunan.

Perdana Menteri Andrej Plenkovic dan Presiden Zoran Milanovi mengunjungi daerah yang terdampak gempa untuk memberikan dukungan bagi warga.

Plenkovic mengatakan jika tim SAR dikerahkan untuk membantu warga membersihkan puing-puing.

Pada Maret lalu, Zagreb juga diguncang gempa bermagnitudo 5,3. Gempa saat itu menjadi yang terkuat dalam dekade yang merusak bangunan di ibu kota.

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *