Bantu Perangi Virus Corona, Klok Lelang Sepatu Spesial

Pemain Persija Jakarta kembali ikut berpartisipasi dalam mencegah penyebaran virus corona. Kali ini giliran gelandang Macan Kemayoran -julukan Persija – Marc Klok melelang sepatu pribadinya.

Sebagaimana dipetik dari laman resmi Persija, sepatu tersebut merupakan edisi spesial Marc Klok yang tidak terjual di manapun. Lelang sepatu itu dibuka dengan harga Rp700 ribu.

Klok bukan tanpa alasan mengikuti pelelangan. Pemain kelahiran Belanda terpanggil untuk membantu Jakarta karena merasakan sambutan hangat dari publik ibu kota saat bergabung dengan Persija.

“Sepatu ini sangat spesial bagi saya karena edisi pertama khusus saya. Sehingga kalian dapat berdonasi sekaligus menjadi satu-satunya pemilik sepatu ini. Saya ingin membantu semua yang terlibat dalam perang melawan Covid-19 ini,” kata Klok.

Lelang sepatu Klok dibuka sejak Selasa (7/4) kemarin pukul 20.00 WIB hingga Rabu (8/4) besok pukul 19.00 WIB di akun Instagram resmi Persija (@persijajkt). Hasil lelang akan didonasikan lewat program “Lelang Satu Hati Lawan Corona.”

Langkah ini membuat Klok mengikuti jejak tiga rekan setimnya di Persija Jakarta, seperti Marko Simic, Riko Simanjuntak, dan Shahar Ginanjar. Simic menyumbang Rp100 juta dan memberi tambahan donasi sebesar Rp26 juta usai medali Liga 1 2018 miliknya terlelang.

Sementara Riko berdonasi setelah sepatu dan jersenya terlelang seharga Rp5,1 juta. Shahar melelang barang pribadinya berupa jersey, jaket, dan sarung tangan yang terjual dengan harga Rp8,5 juta.

 

 

 

Sumber : akurat.co
Gambar : akurat.co

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *