Kingdom Season 2 Rilis di Netflix Maret 2020

Musim kedua serial horor asal Korea, Kingdom melanjutkan kisah teror yang dibawa sekelompok zombie. Sebelumnya, diceritakan wabah misterius mengubah Joseon menjadi tempat mengerikan.

Wabah tersebut mengubah korbannya menjadi imortal dan selalu lapar untuk mengonsumsi daging. Situasi pun semakin kacau dengan keserakahan klan Cho.

Kingdom Season 2 menceritakan Putra Mahkota Lee Chang (Ju Ji-hoon) dalam perjalanan menuju Hanyang untuk mencari bibit penyebar wabah. Pangeran Lee Chang harus menghadapi pertempuran berdarah yang ditmbulkan dari rencana rahasia penguasa di era Joseon.

Season kedua kali ini memprediksi bakal semakin banyak teror melalui tagline “Darah akan Tertumpah”. Selain Ju Ji-hoon, serial ini turut dibintangi Ryu Seung-ryong, Bae Donna, Kim Sang-ho, Kim Sung-kyu, Jeon Seok-ho, dan Kim Hye-jun.

Dalam paparan data kuartal empat tahun 2019, Netflix fokus membidik pasar Korea Selatan dan telah bekerja sama dengan JTBC serta Studio Dragon milik CJ ENM. Hal ini dilakukan untuk menarik penonton lokal melalui konten lokal yang diminati negaranya.

Sebelum serial Kingdom, Netflix juga menayangkan Memories of the Alhambra produksi Studio Dragon yang tayang per 1 Desember 2018 secara global serta di stasiun Korea tvN. Netflix juga telah merilis drama Korea Life and Something in the Rain pada akhir kuartal pertama 2018 yang juga didistribusikan secara lokal oleh JTBC.

Kingdom Season 2 mulai tayang di Netflix 13 Maret 2020.

 

 

Sumber : medcom.id
Gambar : Medcom.id

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *