Coachella Rayakan Ultah ke-20 Lewat Film Dokumenter

Festival musik Coachella bakal diwujudkan dalam bentuk film dokumenter. Film bertajuk Coachella: 20 Years in the Desert itu dibuat oleh YouTube Original, sekaligus sebagai perayaan 20 tahun acara musik yang diselenggarakan di California tersebut.

Coachella: 20 Years in the Desert mengambil fokus tentang dua dekade perjalanan festival yang diinisiasi oleh Paul Tollett dan Rick Van Santen itu. Di dalamnya, akan disertakan penampilan dari Radiohead, Bjork, Daft Punk, Kanye West, LCD Soundsystem, Rage Against the Machine, dan banyak lagi.

Selain itu, juga ada wawancara eksklusif dan rekaman belakang panggung. Melalui akun Coachella, mereka telah merilis trailer berdurasi 26 detik pada Senin (6/1).

“Sejarah. Penampilan. Cerita-cerita yang belum diungkap. Temukan momen yang mengubah segalanya,” demikian cuplikan video tersebut, memperlihatkan kegembiraan dan histeria festival.

Coachella pertama kali diadakan pada 1999, namun tenggelam oleh popularitas Woodstock yang diselenggarakan tiga bulan sebelumnya. Coachella baru kembali pada tahun 2001, dan sejak saat itu, beranjak menjadi salah satu festival musik terbesar dan paling ditunggu saat ini.

Pekan lalu, Coachella mengumumkan daftar penampil untuk festival tahun ini. Beberapa di antaranya adalah Rage Against the Machine, Frank Ocean, Lana Del Rey, Thom Yorke, dan Daniel Caesar, termasuk Rich Brian dan BIGBANG. Ratusan nama lain terbagi dalam dua akhir pekan, yakni pada 10, 11, 12 dan 17, 18, 19 April.

Disutradarai dan diproduseri oleh Chris Perkel, dalam video yang sama dicantumkan bahwa Coachella: 20 Years in the Desert bakal tayang perdana pada 31 Maret mendatang.

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : cnnindonesia.com

 

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *