Prediksi Susunan Pemain Leicester vs Liverpool di Boxing Day

Leicester City dan Liverpool akan tampil dengan komposisi pemain terbaik saat kedua tim bertemu di Boxing Day Liga Inggris di Stadion King Power, Jumat (27/12) dini hari WIB.

Liverpool dan Leicester memiliki kondisi berbeda dalam kebugaran pemain jelang pertandingan krusial ini.

Tuan rumah Leicester hanya kehilangan satu pemain, gelandang Matty James, yang mengalami cedera betis.

Hanya kehilangan satu pemain tidak akan mengurangi kekuatan tim asuhan Brendan Rodgers saat bertemu pemuncak klasemen sementara Premier League.

Leicester masih bisa memainkan pemain-pemain terbaiknya. Rodgers diprediksi tetap menggunakan skema 4-5-1 guna menjegal langkah The Reds di Liga Inggris.

Kiper Kasper Schmeichel akan jadi andalan di bawah mistar. Di depan Schmeichel ada kuartet lini belakang yang diisi: Ricardo Jonny Evans, Caglar Soyuncu, dan Ben Chilwell.

Di sektor tengah Leicester memainkan lima gelandang dengan menggunakan dua pemain (Ayoze Perez dan Harvey Barnes) sebagai wing back.

Penyerang Jamie Vardy akan menjadi satu-satunya andalan Leicester di lini depan dalam menembus pertahanan Liverpool.

Liverpool sendiri akan kehilangan empat pemain, termasuk Georginio Wijnaldum yang diragukan tampil.

Keempat pemain yang absen itu adalah: Alex Oxlade-Chamberlain, Dejan Lovren, Joel Matip, dan Fabinho.

Meski tanpa keempat pemain utamanya itu, The Reds tetap menjadi tim yang menakutkan. Pasalnya sejumlah pemain seperti Joe Gomez, Naby Keita, hingga James Milner bisa menggantikan keempatnya.

Prediksi Susunan Pemain Leicester vs Liverpool di Boxing Day:

Leicester: 4-5-1
Schmeichel; Pereira, Evans, Soyuncu, Chilwell; Perez, Tielemans, Ndidi, Maddison, Barnes; Vardy.

Liverpool: 4-3-3
Alisson; Alexander-Arnold, Gomez, Van Dijk, Robertson; Milner, Henderson, Keita; Salah, Firmino, Mane.

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : cnnindonesia.com

 

 

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *