Real Madrid Vs Alaves, Los Blancos Menang Telak di Bernabeu

Real Madrid menang telak 3-0 atas Alaves pada laga pekan ke-22 La Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Minggu (3/2/2019) atau Senin (4/2/2019) dini hari WIB.

Tiga gol Los Blancos, julukan Madrid pada laga tersebut dicetak Karim Benzema (30′), Vinicius Junior (80′), dan Mariano Diaz (90′).

Dengan hasil tersebut, Madrid tetap kokoh di peringkat ketiga dengan raihan 42 poin. Mereka hanya berjarak dua poin dari Atletico Madrid di posisi kedua yang mengalami kekalahan di kandang Real Betis, sebelum laga Real Madrid vs Alaves.

Pada laga melawan Alaves, Madrid tampil menyerang sejak awal pertandingan. Gol yang ditunggu publik tuan rumah akhirnya datang pada menit ke-30.

Menerima umpan terobosan dari Vinicius, Sergio Reguilon menusuk dari sisi kanan pertahanan Alaves. Reguilon kemudian melepaskan umpan silang yang sukses dipotong dan dikonversi Benzema menjadi gol. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Madrid masih dominan. Namun berbagai serangan yang dibangun kerap terhalang kokohnya tembok pertahanan tim tamu.

Pelatih Madrid, Santiago Solari, kemudian memasukan Marco Asensio dan Mariano Diaz untuk menggantikan Gareth Bale dan Benzema.

Gol kedua Madrid akhirnya terjadi pada menit ke-81. Diawali tusukan di sisi kiri pertahanan Alaves, Asensio melepas umpan silang yang berhasil melewati barisan pemain belakang Alaves dan mengarah ke Vinicius.

Tanpa kawalan pemain lawan, Vinicus berhasil menaklukan Fernando Pacheco dan membawa timnya unggul 2-0.

Pada masa injury time, Diaz membawa timnya unggul 3-0.

Diawali umpan jauh Isco, Alvaro Odriozola berlari ke sisi kiri pertahanan Alaves dan melepaskan umpan silang yang berhasil dituntaskan Diaz dengan gol sundulan.

Gol tersebut sekaligus menjadi gol penutup dalam laga tersebut.

Susunan pemain Real Madrid vs Alaves :

Real Madrid: 25-Thibaut Courtois; 19-Alvaro Odriozola, 4-Sergio Ramos, 6-Nacho Fernandez, 23-Sergio Reguilon; 24-Dani Ceballos, 14-Casemiro, 10-Luka Modric; 28-Vinicius Junior (22-Isco 87′), 9-Karim Benzema (7-Mariano Diaz 75′), 11-Gareth Bale (23-Marco Asensio 63′)

Pelatih: Santiago Solari

Alaves: 1-Fernando Pacheco; 2-Carlos Vigaray, 6-Guillermo Maripan 5-Laguardia, 3-Ruben Duarte; 22-Mubarak Wakaso, 8-Tomas Pina, 19-Manu Garcia (John Guidetti 81′); 14-Burgui (Diego Rolan 68′), 12-Jonathan Calleri (Alex Blanco 81′), 23-Jony.

Pelatih: Abelarado

 

 

 

 

 

 

 

Sumber : kompas.com
Gambar : Kompas.Bola

 

 

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *