American Music Awards Bakal Kenang Aretha Franklin

Mendiang musisi Aretha Franklin bakal diberikan penghormatan khusus di atas panggung American Music Awards 2018 yang berlangsung pada 9 Oktober mendatang. Sejumlah musisi soul dan gospel seperti Gladys Knight, Ledisi, Mary Mary, Donnie McClurkin dan CeCe Winans dijadwalkan akan mengisi malam penganugerahan musik bergengsi di Amerika Serikat tersebut dan memberikan penghormatan kepada Queen of Soul.

Mereka dijadwalkan akan tampil secara grup membawakan sejumlah lagu dari album ikonis terakhir Franklin, Amazing Grace. “Kami ingin mengucapkan rasa terima kasih tulus kami kepada American Music Awards, dick clark productions, dan produser American Music Awards Larry Klein atas penghormatan Aretha Franklin dengan sebuah acara musikal pada kesempatan tahun ini,” kata Sabrina Owens, keponakan Franklin sekaligus pengelola warisan sang diva, dalam pernyataannya.

“Kami akan mengenang ketika Aretha memenangkan American Music Awards pertamanya pada 1976 atas kategori Favorite Female Artist – Soul/R&B, dan selama bertahun-tahun, dia memenangkan lima penghargaan lainnya dan kami tidak akan pernah melupakan ketika dia membawaka acaranya, sejelas penampilan ikonisnya,” lanjutnya. Gladys Knight mengaku bersemangat menantikan penampilan untuk menghormati Franklin.

Musisi pemenang Grammy Awards tujuh kali tersebut menyebut telah siap untuk penampilan di AMA. “Ini merupakan sebuah berkah menjadi bagian penghormatan secara musikan kepada sang ratu dan saudari kami, Aretha,” kata Knight. “Dia adalah seoarang ikonis dan visioner, memancarkan cahaya dan cinta melalui semua karya sepanjang hidupnya, dan menyentuh kita semua melalui bakat musiknya yang luar biasa,” lanjutnya dalam pernyataan yang dikutip dari Variety.

Aretha Franklin meninggal setelah lama berjuang melawan penyakit kanker pada 16 Agustus lalu di usia 76 tahun. Penyanyi ini telah menorehkan beragam prestasi termasuk 18 kali memenangi Grammy Award. Gaya bernyanyinya juga banyak memberikan pengaruh pada penyanyi-penyanyi lain. Para penggemar tentu ingat dengan lagu-lagu hits yang pernah ia populerkan seperti Respect (1967), Natural Woman (1968) dan I Say a Little Prayer (1968). Kepergiannya jelas menimbulkan duka di dunia musik. Aretha Franklin dimakamkan di Detroit, pada 31 Agustus lalu.

 

 

 

 

Sumber Berita : cnnindonesia.com
Sumber foto : Radar Online

 

 

[social_warfare buttons = “Facebook, Pinterest, LinkedIn, Twitter, Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *